Sekretaris
15 Agustus 2016
64x
“Ahmad Heryawan Dianugerahi Kepala Daerah Inovatif 2016”
BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menerima anugerah kepala daerah inovatif pada malam Penganugerahan Kepala Daerah Inovatif 2016 untuk kategori Pembangunan Pendidikan. Penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo di Intercontinental Hotel Bandung, Senin malam (11/08/16).
Ahmad Heryawan (Aher) dinilai mampu meningkatkan kualitas pendidikan di Jawa Barat karena dia memahami betul bahwa pendidikan merupakan faktor penentu kemajuan suatu bangsa. Selama memimpin Jawa Barat salah satu kebijakannya yang konsisten adalah pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB). Sejak dilantik pada tahun 2008 sudah sekitar 31.000 RKB yang dibangun di seluruh wilayah Jawa Barat. Hingga tahun 2016 inipun Pemprov Jabar telah menyiapakan pembangunan 27 lokasi sekolah SLTA di Kecamatan-kecamatan yang belum ada sekolah, sehingga untuk mendapatkan pendidikan para siswa tidak harus menempuh jarak yang jauh.
Mendagri Tjahjo Kumolo mengatakan, penghargan ini diharapkan juga dapat memacu kepala daerah lain untuk melakukan inovasi pembangunan di daerahnya masing-masing. “Sesuai arahan Presiden Jokowi bahwa inovasi sekecil apapun harus dimiliki oleh seluruh kepala daerah,” katanya.
Bila inovasi ini bisa berkembang dengan baik, lanjut Mendagri, maka pembangunan konektifitas dan sinergi antar daerah di seluruh Indonesia akan bisa terangkai dengan baik, sehingga semua daerah mempunyai tujuan yang sama walaupun basisnya berbeda. “Bisa daerah tujuan ekonomi, tujuan budaya, pendidikan dan sebagainya, ini merupakan kekhasan negara kita,” katanya.
Presiden Jokowi juga menginginkan seluruh kepala daerah agar melakukan reformasi Peraturan Daerah untuk memudahkan para investor dapat ikut berperan dalam pembangunan tidak hanya di Kota-kota besar tapi juga sampai di wilayah pedesaan.
Selain Ahmad Heryawan, kepada daerah lain di Jawa Barat yang berhasil melakukan inovasi pembangunan yaitu Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana untuk kategori Ketenagakerjaan. Terobosan yang dilakukan Cellica yaitu menerbitkan Perbup No. 8 Tahun 2016 yang mewajibkan perusahaan yang berinvestasi di Karawang harus menyerap 60 persen karyawannya dari warga lokal. Saat ini ribuan warga Karawang telah terserap di 30 Perusahaan, jumlah tersebut akan terus meningkat seiring bertambahnya jumlah perusahaan di Karawang.
Kepala daerah lainnya yang meraih penghargaan yaitu Bupati Purwakarta Deddy Mulyadi untuk inovasi pembangunan di bidang Pelayanan Kesehatan, Bupati Bekasi Neneng Hassanah Yasin dalam bidang Perencanaan Pembangunan, Bupati Bandung Dadang M. Naser bidang Pembangunan Ekonomi dan Walikota Bandung Ridwan Kamil dalam bidang Perkreditan Rakyat.
Sumber Berita : HUMAS JABAR
BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menerima anugerah kepala daerah inovatif pada malam Penganugerahan Kepala Daerah Inovatif 2016 untuk kategori Pembangunan Pendidikan. Penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo di Intercontinental Hotel Bandung, Senin malam (11/08/16).
Ahmad Heryawan (Aher) dinilai mampu meningkatkan kualitas pendidikan di Jawa Barat karena dia memahami betul bahwa pendidikan merupakan faktor penentu kemajuan suatu bangsa. Selama memimpin Jawa Barat salah satu kebijakannya yang konsisten adalah pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB). Sejak dilantik pada tahun 2008 sudah sekitar 31.000 RKB yang dibangun di seluruh wilayah Jawa Barat. Hingga tahun 2016 inipun Pemprov Jabar telah menyiapakan pembangunan 27 lokasi sekolah SLTA di Kecamatan-kecamatan yang belum ada sekolah, sehingga untuk mendapatkan pendidikan para siswa tidak harus menempuh jarak yang jauh.
Mendagri Tjahjo Kumolo mengatakan, penghargan ini diharapkan juga dapat memacu kepala daerah lain untuk melakukan inovasi pembangunan di daerahnya masing-masing. “Sesuai arahan Presiden Jokowi bahwa inovasi sekecil apapun harus dimiliki oleh seluruh kepala daerah,” katanya.
Bila inovasi ini bisa berkembang dengan baik, lanjut Mendagri, maka pembangunan konektifitas dan sinergi antar daerah di seluruh Indonesia akan bisa terangkai dengan baik, sehingga semua daerah mempunyai tujuan yang sama walaupun basisnya berbeda. “Bisa daerah tujuan ekonomi, tujuan budaya, pendidikan dan sebagainya, ini merupakan kekhasan negara kita,” katanya.
Presiden Jokowi juga menginginkan seluruh kepala daerah agar melakukan reformasi Peraturan Daerah untuk memudahkan para investor dapat ikut berperan dalam pembangunan tidak hanya di Kota-kota besar tapi juga sampai di wilayah pedesaan.
Selain Ahmad Heryawan, kepada daerah lain di Jawa Barat yang berhasil melakukan inovasi pembangunan yaitu Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana untuk kategori Ketenagakerjaan. Terobosan yang dilakukan Cellica yaitu menerbitkan Perbup No. 8 Tahun 2016 yang mewajibkan perusahaan yang berinvestasi di Karawang harus menyerap 60 persen karyawannya dari warga lokal. Saat ini ribuan warga Karawang telah terserap di 30 Perusahaan, jumlah tersebut akan terus meningkat seiring bertambahnya jumlah perusahaan di Karawang.
Kepala daerah lainnya yang meraih penghargaan yaitu Bupati Purwakarta Deddy Mulyadi untuk inovasi pembangunan di bidang Pelayanan Kesehatan, Bupati Bekasi Neneng Hassanah Yasin dalam bidang Perencanaan Pembangunan, Bupati Bandung Dadang M. Naser bidang Pembangunan Ekonomi dan Walikota Bandung Ridwan Kamil dalam bidang Perkreditan Rakyat.
Sumber Berita : HUMAS JABAR
Tags :
Berita Terkini
17 Agustus 2023
73x
Pemantapan Gerak Tim Lomba Senam Paket PORPI pada FORNAS VII Tahun 2023
30 Mei 2023
74x
29 Mei 2023
137x
Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Olahraga Rekreasi
17 Mei 2023
42x