BANDUNG, FOKUSJabar.com : Februari 2017, pelaksanaan latihan atlet yang tergabung di dalam
Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) ditargetkan bisa
tersentralisasi di komplek olahraga SPOrT Jabar Arcamanik. Dari 11 cabang
Olahraga yang tergabung di PPLP Jabar, sebanyak sembilan cabang olahraga
diharapkan bisa mulai berlatih di komplek olahraga SPOrT Jabar Arcamanik.
Kesebelas cabang
olahraga yang tergabung di PPLP Jabar yakni atletik, panahan, judo, karate,
pencak silat, gulat, taekwondo, senam, angkat besi, dayung, dan sepak takraw.
Dari sebelas cabang olahraga tersebut, sembilan diantaranya ditargetkan
berlatih di komplek SPOrT Jabar, Arcamanik pada bulan Februari 2017 ini.
“Hanya dua cabang
olahraga yang tidak berlatih di komplek SPOrT Jabar yakni dayung dan angkat
besai karena ketiadaan sarana di SPOrT Jabar. Dayung akan berlatih di Situ
Ciburuy, Padalarang, dan Angkat Besi di Banjaran, Kabupaten Bandung,” ujar Kepala
Bidang Olahraga Prestasi pada Dispora Jabar, Nandang Saptari saat ditemui di
ruangan kerjanya, gedung Gymnasium SPOrT Jabar, Jalan Arcamanik Kota Bandung,
Rabu (25/1/2017).
Pemindahan lokasi
latihan secara tersentralisasi di komplek SPOrT Jabar, Arcamanik dilakukan
karena sarana olahraga sudah siap. Selain itu, sesuai dengan tujuan awal, SPOrT
Jabar Arcamanik memang diperuntukkan bagi pembinaan cabang olahraga untuk PPLP
Jabar.
“Jadi sayang kalau
misalkan sarana yang sudah dibangun dengan dana yang cukup besar ini tidak
digunakan. Beberapa sarana olahraga di SPOrT Jabar ini sudah mumpuni untuk
digunakan berlatih,” terangnya.
Sebelum dilakukan
pemindahan lokasi latihan, lanjut Nandang, pihaknya pun akan melakukan
koordinasi terlebih dahulu dengan para pelatih cabang olahraga bersangkutan.
Salah satunya terkait dengan pemindahan sekolah para atlet yang saat ini
terpusat di SMA Negeri 20 Kota Bandung, SMA Negeri 6 Kota Bandung dan SMP
Negeri 44 Kota Bandung.
“Kita akan berkoordinasi
dengan sekolah yang dekat dengan SPOrT Jabar Arcamanik, seperti SMA Negeri 23
Kota Bandung, SMA Negeri 24 Kota Bandung, dan SMP Negeri 17 Kota Bandung. Kalau
untuk siswa baru mungkin bisa dilakukan, tapi yang jadi masalah siswa pindahan.
Apakah ada kuotanya atau tidak. Kalau sudah berlatih di komplek SPOrT Jabar
ini, kita pun akan lebih mudah memantau perkembangan atlet,” tegasnya.
Berita Terkini
Pemantapan Gerak Tim Lomba Senam Paket PORPI pada FORNAS VII Tahun 2023
Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Olahraga Rekreasi