Bidang Sarana Prasarana dan Kesejahteraan
18 Maret 2016
62x
Peresmian Stadion Pakansari Bertempat di Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
Bapak Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Dr. H. Yudha M. Saputra, M.Ed) selaku Ketua Bidang Pertandingan PB PON XIX/2016 dan PEPARNAS XV/2016 hadir dalam acara Peresmian Stadion Pakansari. Stadion ini diresmikan penggunaannya oleh Bapak Wakil Gubernur/Wagub Jawa Barat (Deddy Mizwar). Masyarakat Kabupaten Bogor patut berbangga karena saat ini telah memiliki stadion megah berstandar internasional.
Bapak Wakil Gubernur dalam sambutannya menyampaikan “Saya sangat mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Bogor dan masyarakat yang telah mendukung berdirinya stadion ini. Berarti masyarakat telah mendukung penuh berdirinya stadion ini, karena saat ini pembebasan tanah itu sulit”. Wagub meminta Stadion Pakansari ini bisa dengan cepat dikembangkan menjadi sebuah sport center. Untuk itu Pemprov Jawa Barat berkomitmen dan siap untuk membantu pengembangan kawasan stadion ini menjadi sport center.
Selanjutnya, stadion yang dibangun ini akan menjadi venue untuk cabang olahraga sepak bola, marching band, serta atletik pada PB PON XIX/2016 dan PEPARNAS XV/2016 Jabar yang akan digelar pada tanggal 17 s.d 29 September tahun ini, sehingga diharapkan melahirkan insan-insan manusia yang berprestasi kebanggaan Jawa Barat dan Indonesia pada umumnya.
Penulis : Mario Gesta Sigarlaki / TU Pimpinan Disorda Prov. Jabar
Bapak Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Dr. H. Yudha M. Saputra, M.Ed) selaku Ketua Bidang Pertandingan PB PON XIX/2016 dan PEPARNAS XV/2016 hadir dalam acara Peresmian Stadion Pakansari. Stadion ini diresmikan penggunaannya oleh Bapak Wakil Gubernur/Wagub Jawa Barat (Deddy Mizwar). Masyarakat Kabupaten Bogor patut berbangga karena saat ini telah memiliki stadion megah berstandar internasional.
Bapak Wakil Gubernur dalam sambutannya menyampaikan “Saya sangat mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Bogor dan masyarakat yang telah mendukung berdirinya stadion ini. Berarti masyarakat telah mendukung penuh berdirinya stadion ini, karena saat ini pembebasan tanah itu sulit”. Wagub meminta Stadion Pakansari ini bisa dengan cepat dikembangkan menjadi sebuah sport center. Untuk itu Pemprov Jawa Barat berkomitmen dan siap untuk membantu pengembangan kawasan stadion ini menjadi sport center.
Selanjutnya, stadion yang dibangun ini akan menjadi venue untuk cabang olahraga sepak bola, marching band, serta atletik pada PB PON XIX/2016 dan PEPARNAS XV/2016 Jabar yang akan digelar pada tanggal 17 s.d 29 September tahun ini, sehingga diharapkan melahirkan insan-insan manusia yang berprestasi kebanggaan Jawa Barat dan Indonesia pada umumnya.
Penulis : Mario Gesta Sigarlaki / TU Pimpinan Disorda Prov. Jabar
Tags :
Berita Terkini
17 Agustus 2023
73x
Pemantapan Gerak Tim Lomba Senam Paket PORPI pada FORNAS VII Tahun 2023
30 Mei 2023
74x
29 Mei 2023
137x
Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Olahraga Rekreasi
17 Mei 2023
42x