Sekretaris
13 September 2016
34x
“Aher: Istighosah, Mobilisasi Doa Untuk Kesuksesan PON di Jawa Barat”
KOTA BANDUNG - Sekitar 1.500 orang yang terdiri dari PNS Pemprov Jawa Barat dan Pemkot Bandung serta masyarakat sekitar Stadion GBLA melaksanakan istighosah atau doa bersama menyambut pelaksanaan PON XIX/2016 Jawa Barat.
Hadir dalam istighosah yang dipimpin oleh KH. Arifin Ilham ini, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher), Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Hadi Prasodjo, Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Nana Sudjana, Wakil Ketua DPRD Jabar Haris Bobihoe, Walikota Bandung Ridwan Kamil, Sekda Prov. Jabar Iwa Karniwa di Stadion GBLA, Gedebage, Kota Bandung, Jumat (9/9/16).
Gubernur Ahmad Heryawan yang juga Ketua Umum PB PON XIX dan Peparnas XV/2016 Jabar mengatakan bahwa istighosah ini sengaja digelar untuk memohon ridho dan keberkahan dari Allah SWT demi kelancaran dan kesuksesan PON dan Peparnas 2016 di Jawa Barat.
Lebih lanjut, Aher juga mengatakan bahwa ikhtiar basyariah atau ikhtiar kemanusiaan dan usaha sekuat tenaga telah dilaksanakan sejak tahun 2010 lalu, ketika Jawa Barat ditunjuk untuk menjadi tuan rumah PON dan Peparnas. Ikhtiar tersebut diantaranya pembangunan dan perbaikan venue pertandingan, akses jalan menuju venue, manajemen kepanitiaan, administrasi, akomodasi, transportasi, pembinaan atlet, peralatan olahraga, serta sarana dan prasarana lainnya telah dilakukan secara maksimal oleh PB PON XIX/2016 Jabar selaku pelaksana PON tersebut.
"Venue-venue kita sudah 100 persen telah selesai dan siap digunakan secara fungsional," ujar Aher dalam sambutannya sebelum istighosah dimulai.
"Semua ikhtiar basyariah, persiapan kemanusiaan telah kita lakukan dengan baik. Tinggal kita meminta kepada Allah SWT agar menurunkan irodhah ilahiah-Nya. Kehendak ilahiah-Nya supaya menyetujui, supaya merestui apa yang kita lakukan, sehingga manakala ada pertemuan antara ikhtiar basyariah dengan irodhah ilahiah itulah sukses namanya. Untuk itulah, kita perlu mobilisasi doa, mobilisasi munajat melalui istighosah namanya," papar Aher.
Untuk itu, melalui istighosah ini Aher pun berharap pelaksanaan PON dan Peparnas di Jawa Barat akan berjalan sesuai dengan harapan dan sukses - sesuai dengan empat atau catur sukes yang telah dicanangkan, yakni sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukes ekonomi masyarakat, serta sukses administrasi.
"Dan istighosah ini secara khusus, selain kita ingin meminta kepada Allah supaya ada kesuksesan, ada sukes yang lebih khusus. Mudah-mudahan kita sebagai penyelenggara dengan segala pengorbanan yang telah kita keluarkan, biaya, tenaga, pikiran, dan lain sebagainya, mudah-mudahan Allah pun menghargai kita dengan hadirnya prestasi paling banyak dari Jawa Barat. Jawa Barat Kahiji (pertama), Jawa Barat keluar sebagai juara umum. Insya Allah!" harap Aher.
Sumber berita : Humas Jabar
KOTA BANDUNG - Sekitar 1.500 orang yang terdiri dari PNS Pemprov Jawa Barat dan Pemkot Bandung serta masyarakat sekitar Stadion GBLA melaksanakan istighosah atau doa bersama menyambut pelaksanaan PON XIX/2016 Jawa Barat.
Hadir dalam istighosah yang dipimpin oleh KH. Arifin Ilham ini, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher), Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Hadi Prasodjo, Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Nana Sudjana, Wakil Ketua DPRD Jabar Haris Bobihoe, Walikota Bandung Ridwan Kamil, Sekda Prov. Jabar Iwa Karniwa di Stadion GBLA, Gedebage, Kota Bandung, Jumat (9/9/16).
Gubernur Ahmad Heryawan yang juga Ketua Umum PB PON XIX dan Peparnas XV/2016 Jabar mengatakan bahwa istighosah ini sengaja digelar untuk memohon ridho dan keberkahan dari Allah SWT demi kelancaran dan kesuksesan PON dan Peparnas 2016 di Jawa Barat.
Lebih lanjut, Aher juga mengatakan bahwa ikhtiar basyariah atau ikhtiar kemanusiaan dan usaha sekuat tenaga telah dilaksanakan sejak tahun 2010 lalu, ketika Jawa Barat ditunjuk untuk menjadi tuan rumah PON dan Peparnas. Ikhtiar tersebut diantaranya pembangunan dan perbaikan venue pertandingan, akses jalan menuju venue, manajemen kepanitiaan, administrasi, akomodasi, transportasi, pembinaan atlet, peralatan olahraga, serta sarana dan prasarana lainnya telah dilakukan secara maksimal oleh PB PON XIX/2016 Jabar selaku pelaksana PON tersebut.
"Venue-venue kita sudah 100 persen telah selesai dan siap digunakan secara fungsional," ujar Aher dalam sambutannya sebelum istighosah dimulai.
"Semua ikhtiar basyariah, persiapan kemanusiaan telah kita lakukan dengan baik. Tinggal kita meminta kepada Allah SWT agar menurunkan irodhah ilahiah-Nya. Kehendak ilahiah-Nya supaya menyetujui, supaya merestui apa yang kita lakukan, sehingga manakala ada pertemuan antara ikhtiar basyariah dengan irodhah ilahiah itulah sukses namanya. Untuk itulah, kita perlu mobilisasi doa, mobilisasi munajat melalui istighosah namanya," papar Aher.
Untuk itu, melalui istighosah ini Aher pun berharap pelaksanaan PON dan Peparnas di Jawa Barat akan berjalan sesuai dengan harapan dan sukses - sesuai dengan empat atau catur sukes yang telah dicanangkan, yakni sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukes ekonomi masyarakat, serta sukses administrasi.
"Dan istighosah ini secara khusus, selain kita ingin meminta kepada Allah supaya ada kesuksesan, ada sukes yang lebih khusus. Mudah-mudahan kita sebagai penyelenggara dengan segala pengorbanan yang telah kita keluarkan, biaya, tenaga, pikiran, dan lain sebagainya, mudah-mudahan Allah pun menghargai kita dengan hadirnya prestasi paling banyak dari Jawa Barat. Jawa Barat Kahiji (pertama), Jawa Barat keluar sebagai juara umum. Insya Allah!" harap Aher.
Sumber berita : Humas Jabar
Tags :
Berita Terkini
17 Agustus 2023
73x
Pemantapan Gerak Tim Lomba Senam Paket PORPI pada FORNAS VII Tahun 2023
30 Mei 2023
74x
29 Mei 2023
137x
Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Olahraga Rekreasi
17 Mei 2023
42x