Bidang Olahraga
27 September 2016
53x
“David dan Panji Sumbang Medali Emas Pertama dari Kempo”
BANDUNG - Jawa Barat meraih medali emas pertama dari cabang olahraga Kempo yang digelar di Sabuga ITB, Jalan Tamansari Kota Bandung, Senin (26/9/2016). Medali emas pertama bagi Jabar disumbangkan David Sulaiman dan R Panji Gaza Ragabangsa.
David dan Panji tampil di nomor embu berpasangan II/III-DAN putra. Menjadi penampil terakhir, performa David dan Panji mampu memukau para wasit juri.
David dan Panji berhasil meraih medali emas setelah mendapatkan penilaian tertinggi dengan poin 273. Perolehan poin David dan Panji hanya terpaut satu poin dari peraih medali perak yakni atlet asal DKI Jakarta dengan 272 poin. Sementara medali perunggu diraih oleh Kalimantan Timur dengan 270 poin.
Manajer tim kempo PON XIX Jabar, Maria Sohim menuturkan, kedua atletnya tersebut merupakan andalan Jabar untuk meraih medali emas di nomor embu berpasangan II/III-DAN putra. Dan pada babak final, David dan Panji mampu tampil memukau sehingga mendapatkan penilaian yang tinggi dari wasit juri sekaligus memastikan medali emas pertama bagi Jabar.
"Kita bersyukur keduanya berhasil meraih medali emas pertama bagi Jabar. Mudah-mudahan ini jadi awal yang bagus bagi tim Kempo Jabar mencapai target tiga medali emas di PON XIX ini," ujar Maria saat ditemui seusai pertandingan, Senin (26/9/2016).
Sementara itu, David mengaku sangat bersyukur bisa menjadi penyumbang medali emas pertama bagi tim Kempo Jabar. Sebagai atlet andalan dan ditarget medali emas, tidak lantas menjadi beban bagi dirinya serta pasangannya Panji.
"Kita hanya berusaha menampilkan kemampuan terbaik kita. Tidak mau terbebani oleh target ataupun penampilan lawan. Hanya fokus pada performa kita dan berupaya keras menampilkan penampilan terbaik diikuti oleh semangat Jabar Kahiji," ujar David.
Hal senada diungkapkan pasangannya, R Panji Gaza Ragabangsa. Panji menilai, raihan medali emas tersebut dipersembahkan bagi warga Jabar serta buah dari hasil kerja keras latihan yang dilakukannya selama dua tahun terakhir. Dirinya pun mengaku sudah saling mengerti dengan pasangannya David yang sudah bersama sejak delapan tahun lalu.
"Semoga saja raihan medali emas dari kami memotivasi atlet Kempo Jabar yang lain untuk menambah medali emas sehingga apa yang kita targetkan bisa tercapai," tegas Panji.
Sebelumnya, Jabar harus puas dengan raihan medali perak dari nomor embu berpasangan I-DAN putri setelah mengoleksi poin 266. Jabar kalah secara dramatis dari pasangan Kaltim yang meraih poin 267. Sedangkan medali perunggu diraih oleh pasangan atlet asal Sumbar.
Dengan tambahan satu medali emas dan satu medali perak, hingga saat ini Kempo Jabar sudah mengoleksi satu medali emas dan empat medali perak.
Sumber berita : www. pon-peparnas2016jabar.go.id
BANDUNG - Jawa Barat meraih medali emas pertama dari cabang olahraga Kempo yang digelar di Sabuga ITB, Jalan Tamansari Kota Bandung, Senin (26/9/2016). Medali emas pertama bagi Jabar disumbangkan David Sulaiman dan R Panji Gaza Ragabangsa.
David dan Panji tampil di nomor embu berpasangan II/III-DAN putra. Menjadi penampil terakhir, performa David dan Panji mampu memukau para wasit juri.
David dan Panji berhasil meraih medali emas setelah mendapatkan penilaian tertinggi dengan poin 273. Perolehan poin David dan Panji hanya terpaut satu poin dari peraih medali perak yakni atlet asal DKI Jakarta dengan 272 poin. Sementara medali perunggu diraih oleh Kalimantan Timur dengan 270 poin.
Manajer tim kempo PON XIX Jabar, Maria Sohim menuturkan, kedua atletnya tersebut merupakan andalan Jabar untuk meraih medali emas di nomor embu berpasangan II/III-DAN putra. Dan pada babak final, David dan Panji mampu tampil memukau sehingga mendapatkan penilaian yang tinggi dari wasit juri sekaligus memastikan medali emas pertama bagi Jabar.
"Kita bersyukur keduanya berhasil meraih medali emas pertama bagi Jabar. Mudah-mudahan ini jadi awal yang bagus bagi tim Kempo Jabar mencapai target tiga medali emas di PON XIX ini," ujar Maria saat ditemui seusai pertandingan, Senin (26/9/2016).
Sementara itu, David mengaku sangat bersyukur bisa menjadi penyumbang medali emas pertama bagi tim Kempo Jabar. Sebagai atlet andalan dan ditarget medali emas, tidak lantas menjadi beban bagi dirinya serta pasangannya Panji.
"Kita hanya berusaha menampilkan kemampuan terbaik kita. Tidak mau terbebani oleh target ataupun penampilan lawan. Hanya fokus pada performa kita dan berupaya keras menampilkan penampilan terbaik diikuti oleh semangat Jabar Kahiji," ujar David.
Hal senada diungkapkan pasangannya, R Panji Gaza Ragabangsa. Panji menilai, raihan medali emas tersebut dipersembahkan bagi warga Jabar serta buah dari hasil kerja keras latihan yang dilakukannya selama dua tahun terakhir. Dirinya pun mengaku sudah saling mengerti dengan pasangannya David yang sudah bersama sejak delapan tahun lalu.
"Semoga saja raihan medali emas dari kami memotivasi atlet Kempo Jabar yang lain untuk menambah medali emas sehingga apa yang kita targetkan bisa tercapai," tegas Panji.
Sebelumnya, Jabar harus puas dengan raihan medali perak dari nomor embu berpasangan I-DAN putri setelah mengoleksi poin 266. Jabar kalah secara dramatis dari pasangan Kaltim yang meraih poin 267. Sedangkan medali perunggu diraih oleh pasangan atlet asal Sumbar.
Dengan tambahan satu medali emas dan satu medali perak, hingga saat ini Kempo Jabar sudah mengoleksi satu medali emas dan empat medali perak.
Sumber berita : www. pon-peparnas2016jabar.go.id
Tags :
Berita Terkini
17 Agustus 2023
73x
Pemantapan Gerak Tim Lomba Senam Paket PORPI pada FORNAS VII Tahun 2023
30 Mei 2023
74x
29 Mei 2023
137x
Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Olahraga Rekreasi
17 Mei 2023
42x